Sabtu, 14 April 2012

Definitely Not Maybe

2f5a7864d7d4c6a2f78ba5c0b1a006db_large 

Drama yang menjadi proyekku selanjutnya definitely (not maybe) drama satu ini. Judulnya Big. Drama terbaru Hong bersaudara, duo penulis yang menghasilkan drama-drama rom-com favorit seperti My Girl, Delightful Girl Chun Hyang, You're Beautiful, Fantasy Couple, Hong Gil-dong, My Girlfriend is A Gumiho, dan terakhir The Greatest Love/Best Love. Siapa sih yang ngga tahu drama-drama itu? Setidaknya satu dari drama-drama ini pasti pernah kita tonton ^^

Tapi alasanku memilih drama ini dan langsung memilihnya tanpa mempedulikan apapun adalah dua orang pemeran utamanya. Gong Yoo dan Lee Min Jung. AAAAAAAAAAAAAAA *histeris mode: on). Keduanya aktor dan aktris terfavoritku =DD

images mindbridge

Sebenarnya rumor mengenai keduanya muncul dalam satu drama sudah muncul beberapa bulan lalu, tapi sebelum dikonfirm aku tak berani melompat girang dulu hehe…Sekarang impianku menjadi kenyataan. Bener-bener berasa di surga Kdrama…serasa melayang…

Sudah pasti drama ini bergenre romcom, yang pastinya sangat kita perlukan (tepatnya yang aku perlukan) setelah drama menguras hati The Moon that Embraces The Sun dan The King 2 Hearts. Drama ini akan ditayangkan setelah Love Rain di KBS, setiap Senin dan Selasa mulai tanggal 4 Juni.

imagesCA2AJB0M

Drama Big ini merupakan drama fantasi karena (lagi-lagi) ada pertukaran roh/tubuh. Ceritanya mengenai seorang pemuda berusia 18 tahun bernama Kang Kyung-joon (katanya diperankan Gong Yoo juga tapi aku kurang yakin^^). Ia jatuh cinta pada seorang gadis yang diperankan Suzy (Dream High). Lalu karena suatu kejadian, Kyung-joon bertukar tubuh dengan seorang pria dewasa berusia 30-an bernama Seo Yoon-jae (Gong Yoo). Seo Yoon-jae adalah tunangan Gil Da-rin (Lee Min-jung), guru Kyung-joon. Kerumitan cinta mereka ditambah lagi dengan kehadiran mantan tunangan Seo Yoon-jae yang diperankan Jang Hee-jin (Spy Myung Wol, What’s Up).  Bayangkan pemuda usia 18 tahun dalam tubuh pria 30 tahun ;)

Drama ini adalah drama terbaru Gong Yoo setelah 5 tahun. Terakhir ia menjadi Han-kyeol dalam Coffee Prince. Lalu ia absen sementara dari dunia akting untuk menjalankan wajib militer. Setelah ia selesai wamil, ia berperan dalam beberapa film yang sukses. Dan sekarang ia kembali dengan drama terbaru Big, romcom lagi^^

imagesCAPWBG0L 

Aku suka Lee Min-jung sejak ia mucul dalam Boys Before Flowers. Bahkan bagiku ia lebih menonjol dibandingkan dengan Ku Hye-sun. Kemudain, ia kembali menarik hatiku saat ia menjadi pemeran utama Smile, You. Satu-satunya drama panjang yang kutonton online saat sedang tayang di Korea. Sayangnya drama berikutnya, Midas, tidak menarik hatiku. Untunglah kali ini ia kembali memilih romcom.

imagesCAY7R2M4

Mengenai chemistry, kurasa keduanya tidak akan menjadi masalah. Mereka dikenal memiliki chemistry kuat dengan lawan main mereka. Lalu Suzy, aku merasa aktingnya meningkat sejak Dream High. Aku kurang mengenal Jang Hee-jin, tapi ia juga bukan orang baru dalam romcom. Walau ada yang mengatakan Gong Yoo akan memerankan Kang Kyung-joon dan Seo Yoon-jae sekaligus tapi aku merasa tidak begitu. Sepertinya akan ada satu aktor lagi yang akan memerankan Kang Kyung-joon. Hmm…kalo boleh milih sih pengennya Kim Soo-hyun hehe…kira-kira siapa ya??

imagesCA8TW2G5 imagesCAD36G7S

Sumber: Dramabeans, Koalasplayground, soompi

11 komentar:

  1. Wah,, Goong Yoo dan Lee Min Jung,,, suka,,suka,,, aku juga suka sama mereka,, seneng banget bisa liat dia mereka bermain dalam satu drama >.<

    Jadi penasaran sama dramanya,,, Gong Yoo jadi lelaki 18 tahun?? Jadi inget dia di Hello My Teacher,,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. mb irfa : aku jg menantikan drama ini, iya yaa mb jd inget film hello teacher.. aku harap dramanya bner2 menghibur ^^

      mb fanny : annyyeong eonnie, sejak ditinggal tamat oleh TMTETS blm ada drama yg mampu menjadi obat kegalauanku.. walaupun aku suka RP krn ada yoochun, ternyata cm berhasil mengobati sedikit dan blm sepenuhnya jadi "obat" atas ketematan TMTETS.. huhu..
      mianhe aku malah curhat :)).. smga bisa bertemu lg dg drama saeguk seperti TMTETS.. :))

      Hapus
    2. @irfa: pengen cepet-cepet juni ya^^

      @geuliiss: annyeong, hehe ngga apa-apa curhat. seneng kalo bisa saling share :)

      Hapus
    3. gomawo unnie..
      salam kenal dan semoga kita bisa lebih sering share :))

      Hapus
  2. ni spt'y jd drama yg ku nantikan jg ni jeng fanny..... hehehhe.... n aq berharap yg jd pasangan suzy yah kim soo hyun ajja deh.... wkwkkwkk.... :))


    -iReNe-

    BalasHapus
    Balasan
    1. mudah-mudahan ya ren^^ rasanya aneh kalau pemeran utama prianya cuma satu. Ada yang kurang hehe^^

      Hapus
    2. hahahahaha... iyaaa.... bagai sayur tanpa garam yh klo pemeran utama pria'y yg muda 1 org yg sm kyk pemeran utama yg dewasa'y.... hehehehehe... :D


      -iReNe-

      Hapus
  3. new drama, preparing for new banner :D

    BalasHapus
  4. aja2 kimsohyun,,,tp kayanya kecapean abis TMTE,,ya eon aku jg suka LMJ di smile,,kocak bgt tuh drama,,n panjanggggggggg BGT

    BalasHapus
  5. whoaaa...mrk main drama romcom bareng...,senengnya aku\(^_^)/,,,lbh seneng lg mbak fanny buat sinopsis'y.... Thanks mbak fanny infonya... #ulli

    BalasHapus

Terima kasih komentarnya^^
Maaf aku tidak bisa membalas satu per satu..tapi semua komentar pasti kubaca ;)